oleh

Bupati Lampung Selatan Lantik Thamrin Jadi Sekda

-Daerah-368 views

Lampung Selatan, (analisis.Co.Id)
– Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto melantik Sekretaris Daerah (Sekda) difinitif, Jabatan Sekda resmi diduduki oleh Thamrin, S. Sos. Pelantikan Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) oleh Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto dilaksanakan di Aula Sebuku, Rumah Dinas Bupati Lamsel, pada selasa sore (19/5/2020)

Acara Pelantikan Sekda tersebut, tertuang dalam SK Bupati Nomor : 821/386/V.01/2020 tentang Pengangkatan dan Pelantikan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama dilingkungan Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan.

Dalam acara tersebut Bupati Lamsel, Nanang Ermanto berpesan, agar Thamrin selaku Sekda definitif dapat meningkatkan kinerja dilingkungan Pemkab Lamsel.

Selanjutnya, Nanang berpesan agar pola fikir seluruh ASN juga perlu dirubah atau ditingkatkan kearah yang lebih maju untuk Lampung Selatan. Dimana, saat ini ditengah situasi pandemi covid-19 yang belum juga reda, tentunya kehadiran dan peran Pemkab Lamsel merupakan hal yang sangat dibutuhkan bagi warga masyarakat.

“Kita semua ada disini karena ada masyarakat, untuk itu kita harus mengabdi kepada masyarakat. Meskipun kinerja kita dalam situasi pandemi covid-19 ini cukup menguras energi, namun kita harus benar-benar serius melayani masyarakat. Jangan sampai anti kritik, harus mau menerima masukan,”tandasnya.

Disisi lain, orang nomor satu di Lampung Selatan ini juga menegaskan, dalam momentum menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Lamsel, ASN dilingkungan Pemkab Lampung Selatan jangan sampai terlibat pada politik praktis.

”Saya berpesan kepada seluruh ASN,dilingkungan Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan jangan sampai terlibat politik praktis. Saya harap, pelayanan publik harus lebih baik dan maksimal. Kita ini sebagai pelayan masyarakat, bukan minta dilayani.
Untuk itu, saya harapkan kepada Bapak Thamrin dapat membina ASN dilingkungan Pemkab Lamsel agar dapat terus meningkatkan pelayanan yang sebaik baiknya ,” pungkasnya. (wal)

Baca Juga:  Sat Resnarkoba Polres Sleman Gagalkan Distribusi 4 Kg Sabu-Sabu

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed