oleh

Dua Cakada Terima B1-KWK Dari Partai Nasdem

BANDAR LAMPUNG – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem menyerahkan surat rekomendasi partai kepada pasangan calon (Paslon) Nessy Kalvia Mustafa-Imam Suhadi dan Ahmad Mufti Salim-Saleh Candra dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan di selenggarakan desember 2020. Jumat (28/08).

Pilkada serentak yang di ikuti 8 kabupaten/kota se-Lampung pada Desember 2020 mendatang menjadi salah satu ajang bakal calon kepala daerah (Balonkada) – bakal calon wakil kepala daerah dan partai politik untuk memajukan dan mensejahterahkan warga setempat.

Untuk mewujudkan itu para balonkada tentunya membutuhkan dukungan masyarakat untuk maju sebagai calonkada melalui jalur independen.

Selain itu, Para balonkada juga bisa maju sebagai calonkada melalui dukungan partai politik, Salah satunya partai besutan Surya Paloh sudah menentukan sikap dengan memberi rekomendasi untuk balonkada di kabupaten Lampung Tengah dan Metro.

Penyerahan rekomendasi di kantor DPW Nasdem Lampung diserahkan langsung oleh Fauzan Sibron selaku Sekretaris DPW Nasdem untuk balonkada Lamteng, Nessy Kalvia Mustafa-Imam Suhadi, Hal ini sesuai dengan SK DPP NasDem Nomor: 150-Kpts/DPP-NasDem/VIII/2020, tertanggal 18 Agustus 2020.

Sementara untuk Metro, Rekom Nasdem untuk Ahmad Mufti Salim-Saleh Candra. Hal ini tercantum dalam SK DPP NasDem, Nomor 088-Kpts/DPP-NasDem/VII/2020, tertanggal 22 Juli 2020, yang telah ditandatangani Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh dan Sekretaris Jendral (Sekjend) Johnny G. Plate

Sekretaris DPW Partai NasDem Lampung Fauzan Sibron mengatakan penyerahan surat keputusan itu untuk Pilkada 9 Desember 2020, Yang kembali dikeluarkan dua form B.1 KWK setelah sebelumnya juga dua kabupaten/kota.

“Ya hari Nasdem kembali mengeluarkan dua form B. 1 KWK untuk dua pasang Balonkada Lamteng dan Metro,Dan Tinggal empat daerah lagi yang belum dikeluarkan karena masih menyesuaikan waktu dan tempatnya,” jelas Fauzan Sibron saat di wawancara media di DPD partai Nasdem Provinsi Lampung.

Baca Juga:  Ratusan Peserta Bakal Ikuti Tenis Meja RMD Cup

Menurutnya 4 daerah yang belum itu adalah Pesisir Barat, Waykanan, Lampung Timur dan Lampung Selatan.

“Rekom form B.1 KWK empat daerah itu secepatnya kita akan keluarkan,Hanya tinggal melihat waktu dan tempatnya karena saat ini masih dalam Pandemi Covid-19 jadi gak bisa sekaligus, Yang pastinya sebelum pembukaan pendaftaran di KPU itu B.1 KWK sudah keluar semua,” Ungkapnya.

Menurut Fauzan, untuk Lamteng sudah ditetapkan Calon wakilnya Nessy dari kalangan Nahdliyin, karena pihaknya melihat bahwa Lamteng adalah termasuk basis NU.

“Kita anggap kiyai (Imam Suhadi,red) ini dapat mewakili NU,Dimana Lamteng itu lumbungnya warga NU insyaallah bersama NasDem dan NU Bisa menang, “Tutupnya. (Agung)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed