YOGYAKARTA – Babinsa Kalurahan Jangkaran, Koramil 02/Temon, Serka Robet Setiawan, bersama Babinkamtibmas Jangkaran, Satradar 215/Congot, serta relawan, pada Rabu (24/2/21) melaksanakan edukasi pencegahan Covid-19 secara kreatif.
Kegiatan yang dilaksanakan di Jalan Daendeles Jangkaran, dengan memasang sepanduk yang bertuliskan dengan bahasa yang kreatif dan mudah dimengerti oleh pembacanya.
“Spanduk yang kita pasang memang berbeda dengan spanduk yang lain, bisa dibilang kreatif. Ini bertujuan agar masyarakat tertarik membaca dan mudah dimengerti,” kata Pelda Tri Waluyanto Bati Tuud Koramil 02/Temon.
Lebih lanjut Bati Tuud Koramil 02/Temon, Pelda Tri Waluyanto menjelaskan bahwa Tim Gugus Tugas penanganan covid 19 Kapanewon Temon telah melakukan berbagai program kerja yang tentunya berkaitan erat dengan pencegahan penyebaran virus Covid-19.
“Mencegah penyebaran virus Covid-19 merupakan hal yang harus dilaksanakan. Sejumlah himbauan telah disampaikan oleh pemerintah untuk memutus rantai penyebaran virus ini. Seluruh elemen masyarakat diharapkan dapat turut serta membantu agar penularan virus tersebut dapat teratasi,” harapnya saat ditemui awak media pada Kamis (25/2/21) sore.
Lebih lanjut Bati Tuud menjelaskan, bahwa kegiatan kita kali ini adalah memasang poster dengan kata-kata yang kreatif.
“Mudah-mudahan dengan adanya poster pencegahan Covid-19 ini, diharapkan seluruh masyarakat memperoleh edukasi yang sama terkait langkah pencegahan Covid-19 dan selalu menaati protokol kesehatan yang diberikan,” pungkasnya. (tuti)
Komentar