Magelang, Analisis.co.id – Untuk melihat langsung kondisi di lapangan, Dandim 0705/Magelang Letkol Arm Rohmadi, S.Sos., M.Tr.(Han) meninjau pelaksanaan serbuan vaksinasi Covid-19 di CV. Kandang Lestari Tempurejo, Kecamatan Tempuran, Kabupaten Magelang, Sabtu (10/07/21).
Dalam kegiatan tersebut Dandim didampingi Danramil 22/Tempuran Kapten Inf Ahmad Rohmad, Kapolsek AKP R. Warsit dan Camat Tempuran Yuvita Isni Kadartin, S.E., M.M serta Pimpinan CV. Kandang Lestari Narto.
“Pada pelaksanaan vaksinasi kali ini diberikan kepada 500 karyawan perusahaan yang ada di wilayah Tempuran. Sedangkan lokasi vaksin di CV. Kandang Lestari yang berada di Desa Tempurejo Kecamatan Tempuran,” ungkap Dandim.
Lebih lanjut Dandim mengatakan serbuan vaksin yang dilakukan Kesdam IV/Diponegoro dan Kodim 0705/Magelang yang mengusung tema “Serbuan Vaksin TNI Kodam IV Diponegoro Bersama CV Kandang Lestari, Vaksin Aman dan Halal” ini bertujuan membantu program pemerintah untuk menekan penyebaran Covid-19.
“Serbuan vaksin yang dilaksanakan Kesdam IV dalam hal ini RST dr Soedjono bersama Kodim 0705/Magelang bertujuan membantu program pemerintah dalam menargetkan 1 juta vaksin sehari,” tegasnya.
Sementara itu Camat Tempuran Yuvita Isni Kadartin mengucapkan terima kasihnya kepada TNI dalam hal ini Kodim bersama RST dr Soedjono Magelang yang peduli dengan warga khususnya di Kecamatan Tempuran.
“Dengan vaksinasi massal ini, semoga seluruh masyarakat dapat segera terbebas dari pandemi Covid-19,” harapnya. (tuti)
Komentar