Analisis.co id Tamiang Layang – Bupati Barito Timur, Ampera A.Y Mebas menghadiri apel Operasi Telabang 2021 di Halaman Polres Barito Timur, Senin (20/9/2021).
Pada apel gelar pasukan yang juga diikuti para Pimpinan Forkopimda tersebut juga melibatkan personil dari TNI, Polri Dinas Perhubungan (Dishub), Satpol PP.
Dalam amanatnya, Pimpinan Apel AKBP Afandi Eka Putra mengatakan, operasi telabang ini di gelar selama 14 hari akan berlangsung pada 20-3 Oktober 2021.
Dalam kesempatan yang sama bupati menyebutkan, Apel gelar pasukan ini dilaksanakan sebagai bentuk pengecekan akhir kesiapan Operasi Telabang 2021 kita tingkatkan disiplin protokol kesehatan dan tertib berlalu lintas dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19, serta mewujudkan Kamseltibcarlantas yang mantap, baik pada aspek personel maupun sarana prasarana, serta keterlibatan unsur terkait seperti TNI, Pemda dan lainya.
“Nah ini ada beberapa hal juga perlu disampaikan dari pak Kapolda juga, bagaimana kita semua wajib tertib berlalu lintas dan melengkapi surat berkendara agar betul-betul dalam operasi ini kita akan wajib melakukan tertib prokes itu yang pertama. Yang kedua keamanan, keselamatan dalam tertib berlalulintas di jalan itu yang utama,” pungkasnya. (Gus)
Komentar