oleh

164 Siswa SD N 4 Metro Utara Disuntik Vaksin Sinovac Tahap Pertama

-Metro-419 views

Kota Metro–UPTD SDN 4 Metro Utara
mengadakan vaksinasi jenis sinovac dosis pertama bagi siswa-siswi yang ada di lingkungan SD Negeri 4 Metro Utara, Selasa (4/01/2021).

Lindawati, S.Pd Kepala UPTD SDN 4 Metro Utara menyampaikan bahwa, Kegiatan vaksinasi tahap I berjumlah vaksin 200 dosis.

“Alhamdullilallah, UPTD SD Negeri 4 Metro Utara telah melaksanakan kegiatan vaksinasi tahap pertama dengan jumlah vaksin 200 dosis,” ucap Lindawati.

Menurutnya, Kegiatan vaksinasi ini tahap pertama dengan jenis vaksin sinovac disuntikkan pada siswa-siswi. Agar kegiatan di UPTD SD Negeri 4 Metro Utara dapat berjalan dengan baik.

“Untuk tahap pertama vaksin bagi siswa – siswi SD Negeri 4 Metro Utara berjumlah 164 Dosis. Dan untuk di gelombang kedua tahap kedua 74 Dosis,” ungkapnya.

Lindawati berharap, “Semoga dengan berjalannya program vaksinasi untuk siswa-siswi kami. Sehingga, anak didik kami dapat terlindung dari virus covid-19.
Dan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) dapat dimulai dan berlangsung seperti biasa,”pungkasnya.

Sementara itu, Camat Metro Utara Wilastri, SIP. MM mengatakan bahwa,
“Saya sangat mengapresiasi semua tenaga guru dan wali murid yang sudah sangat membantu pelaksanaan Vaksin untuk Anak usia 6 S/D 11 tahun di SDN 4 Metro Utara. Sehingga berjalan tertib dan sangat kondusif,” ujar Wilastri, SIP. MM Camat Metro Utara. (Rahmat)

Baca Juga:  Emak-emak di Banjarsari Optimis WaRu Menang

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed