oleh

Wali Kota Wahdi Beri Dukungan Peserta MTQ Metro

-Berita Kota-292 views

Mesuji– Walikota Metro Wahdi memberikan dukungan dan arahan bagi peserta kafilah asal Kota Metro yang ikut dalam Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-49 Tahun 2022 Tingkat Provinsi Lampung di Alun-alun Simpang Pematang, Kabupaten Mesuji, Rabu, (07/12/2022).

Turut hadir mendampingi Staf Ahli Bidang III, Sekertaris Bappeda, Kadis LH, Kadis Nakertrans dan Sekwan.

Walikota Metro Wahdi mengatakan
kehadirannya ini dalam rangka memberikan dukungan kepada Kafilah Kota Metro dengan harapan peserta kafilah agar lebih semangat dan bisa tampil maksimal.

“Saya pribadi bersama para OPD Kota Metro mengunjungi peserta kafilah. Karena sudah menjadi kewajibannya untuk memberikan dukungan bagi mereka. Semoga mereka bisa mencapai prestasi lebih baik dari tahun kemarin. Karena Kota Metro merupakan Kota Pendidikan. Maka untuk itu, jagalah nama baik Kota Metro pada ajang lomba MTQ tingkat Provinsi Lampung,” ucap Wahdi.

Lebih lanjut Walikota Metro Wahdi mengatakan bahwa, pihaknya juga meninjau stand mimbar perlombaan kaligrafi.

“Kita harus sama-sama mendukung dan memberi semangat kepada anak-anak ini, harus terus bersinergi agar dapat tercapai apa yang Kota Metro ingin capai, saya rasa dan saya percaya Kota Metro dapat masuk tiga besar, tetap jaga kesehatan dan jaga nama baik Kota Metro,” pungkasnya. (Rahmat).

Baca Juga:  Gegara Dinas BMBK Gubernur Ditegur BPK

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed