Lampung – Dinas Perpustakaan dan kearsipan Provinsi Lampung menyambut baik beberapa Program Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) Lampung dan siap berkolaborasi.
Kepala Dinas Perpustakaan dan kearsipan Provinsi Lampung Riski Sofian mengatakan, bahwa pihaknya sangat berharap hadirnya AMSI di Lampung ini memberikan warna berbeda dengan organisasi lainnya. Yang mampu membantu Pemerintah dalam Literasi digital.
“Saya sangat mengapresiasi program – program AMSI Lampung ini dan Kita juga perlu adanya kolaborasi dengan insan pers dan mudah – mudahan kunjungan AMSI ini sekaligus dapat membangun sinergitas antara Perpusda dan AMSI Lampung,” kata Riski saat menerima audensi AMSI Lampung. Selasa (17/09).
Program itu, kata Riski, tentang memberikan pemahaman soal literasi Digital kepada masyarakat, karena saat ini memang sudah zamannya di era digital.
“Kita sangat mendukung program Literasi digital yang dicanangkan oleh AMSI Lampung, karena memang saat ini zamannya digital,” urainya
Sementara, ketua AMSI Lampung Hendri STD mengungkapkan, jika dirinya bersama rekan team AMSI Lampung sangat berterima kasih telah menyambut baik kehadiran AMSI yang berisikan hanya beberapa pengurus di Lampung.
“AMSI Lampung ini hanya ada 17 Pengusaha Media yang bergabung sebagai Pengurus, yang InsyaAllah mampu menunjukkan Kwalitasnya sebagai pemilik media,” Katanya
Bahkan, Program Literasi digital ini merupakan salah satu program unggulan AMSI Lampung yang telah di luncurkan usai mendeklarasikan diri pada Maret 2024 lalu.
“InsyaAllah AMSI Lampung siap berkolaborasi dengan Perpusda Provinsi Lampung dalam hal literasi kedepan, tinggal bagaimana kita nantinya mengembangkan program ini ke masyarakat,” tandasnya
Komentar