Kota Metro– Institusi Agama Islam Negeri (IAIN) Kota Metro mengadakan Gerakan Vaksinasi Mahasiswa Nasional, Bertempat di GSG Kampus 1, IAIN Metro, Rabu, (22/09/21).
Kegiatan Gerakan Vaksinasi Mahasiswa Nasional dengan tema “Kolaborasi Antara Mahasiswa Dengan Polri Dalam Rangka Penanggulangan Covid-19,”.
Walikota Metro Wahdi Melakukan pengecekan terhadap mahasiswa yang sedang melakukan vaksinasi. Dengan harapan capaian target memenuhi 70% kumulatif imunitif harus tercapai segera.
“Pada saat ini Kota Metro telah pencapaian sasaran mencapai 124.380 jiwa dari total penduduk Kota Metro 172.000 jiwa, saat ini sudah mencapai sasaran 50,5% untuk vaksin pertama dan 31% ada vaksin kedua,” ungkap Wahdi.
Lanjut Wahdi, Untuk minggu ini akan menghabiskan 13.000 vaksin tahap pertama, dengan harapan pada bulan September bisa mencapai 60% ssehingga dapat dilakukan vaksinasi tahap kedua.
Pada kesempatan yang sama, Rektor IAIN Metro, Dr.H Siti Nurjanah, M.Ag mengatakan bahwa, Mengapresiasi atas perjuangan BEM IAIN Metro yang telah berhasil menjadikan kampus sebagai tuan rumah vaksinasi di Lampung.
Ia menyampaikan, “Dengan adanya kegiatan vaksinasi 2000 dosis untuk mahasiswa, dapat menekan dan memutus mata rantai Covid-19 dilingkungan kampus IAIN Metro. Dan dapat segera melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka,” ujar Rektor IAIN Metro.
Menurutnya, yang terpenting saat ini adalah mahasiswa dapat melaksanakan tatap muka dengan cepat.
“Insya Allah, dengan surat yang akan diterbitkan satgas covid- 19 Metro mendatang, sehingga program tatap muka oktober sudah terlaksana,” harapnya.
Rektor IAIN Metro, Mengucapkan Terima Kasih atas kerja sama yang baik dengan DPRD, TNI/ Polri dan Forkopimda.
“Saya juga mengucapkan terima kasih juga pada Dinkes Metro karena sudah mendistribusikan vaksinator,” tutupnya.
(Rahmat)
Komentar