oleh

Arinal Jadi Gubernur, Taman Gajah Kena Gusur

Rencana Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung membangun Masjid Agung Aburizal Bakrie Lampung  dengan menghancurkan Elephant Park yang sekaligus sebagai Ruang Terbuka Hijau (RTH) terus menuai pro kontra.

Meskipun mengorbankan kebutuhan warga akan ruang publik namun Pemprov tetap akan akan menggusur Taman Gajah yang dibangun di era Gubernur sebelum Arinal Djunaidi.

“Dibandingkan dengan kota besar lainnya, Kota Bandar Lampung justru tidak memiliki ruang publik terbuka yang sering disebut alun-alun.Kalau memang Bakrie ingin memberikan sesuatu yang bermanfaat dan menjadi landmark baru di Bandar Lampung, akan lebih baik jika membangun ruang publik terbuka yang luas,”kata Pengamat Pembangunan dan Kebijakan Publik Nizwar Affandi, Rabu (19/1).

Affan menambahkan, Meski tidak semewah Central Park di New York seluas 340 ha atau Garden By The Bay di Singapore yang luasnya 101 ha. Seperseratus nya saja 1 sampai 3 hektar sudah sangat luar biasa.

Kendati demikian sambung Affan,  Bakrie harus membebaskan sendiri lahannya dengan cara membeli baru dihibahkan kepada pemda.

“Bukan cari gampang hanya ingin menggunakan tanah milik TNI dan pemda kemudian membebankan kepada pemda memberikan tanah penggantinya di kawasan Kota Baru.

Jika tetap ingin membangun masjid, di Kalianda atau Menggala mungkin lebih tepat dari sisi kesejarahan keluarga Bakrie di Lampung, itu pun mungkin akan lebih patut disematkan nama almarhum Achmad Bakrie ketimbang diberi nama anaknya Aburizal Bakrie,”urai Affan.

Affan menuturkan, Achmad Bakrie lebih banyak meninggalkan tapak sejarah di Lampung karena memang hampir separuh hidupnya masih sempat tinggal di Lampung, almarhum meninggalkan banyak kenangan baik pada ingatan kolektif publik terutama melalui aktivitas Yayasan Achmad Bakrie yg didirikan tahun 1981.

“Sampai akhir hayatnya, almarhum juga tidak pernah sekalipun menjadi pergunjingan publik apalagi menyebabkan kegaduhan di dunia maya karena potongan video liburan yang viral,”tandasnya.

Baca Juga:  PKB Lampung Gelar Coaching Clinic Pencalegan Dini

Diketahui, ruang terbuka hijau (RTH) Taman Gajah senilai Rp12 miliar di Enggal, Kota Bandarlampung  bakal dibangun Masjid Agung Aburizal Bakrie.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed