oleh

Walikota Lantik Kadisdik Jadi Ketua PDBI Balam

Eka Afriana dikukuhkan sebagai Ketua Umum Persatuan Drum Band Indonesia (PDBI) Bandar Lampung masa bakti 2022-2026.

Pelantikan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) Bandar Lampung ini dilakukan langsung oleh Wali Kota, Eva Dwiana di Gedung Sport Center Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung, Senin (20/3/2023).

Pelantikan digelar bersamaan dengan personalia pengurus lain. Disaksikan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), serta kepala SD dan SMP se-Kota Bandar Lampung.

“Saya berharap kepada pengurus PDBI Kota Bandar Lampung yang dilantik dapat menjalankan amanah dengan baik,” ujar Wali Kota.

Guna memajukan drum band Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana berharap kepada pengurus PDBI dapat menyekolahkan para guru yang sekolah memiliki ekstrakurikuler drum band, supaya keterampilan drum band guru semakin meningkat.

“Tolong sekolahkan guru-guru untuk mengikuti pelatihan drum band, supaya kreasi anak-anak lebih banyak lagi. Karena harapan ke depan drum band kita bisa masuk ke kancah nasional sehingga mampu mengangkat nama Kota Bandar Lampung,” katanya.

Wali Kota menilai bahwa drum band di sekolah Bandar Lampung sudah cukup baik. Namun, ia ingin ke depan lebih baik.

“Saya minta kepala sekolah dapat komunikasi dengan Disdikbud agar drum band kita lebih baik lagi,” ujarnya.

Diketahui, pada hari pelantikan itu juga dilaksanakan perlombaan Kejuaraan Drum Band Wali Kota Cup yang diikuti peserta dari satuan pendidikan jenjang SD, SMP, SMA, dan umum. Sebelumnya, kejuaraan untuk tingkat TK sudah dilaksanakan pada Senin pekan lalu.

Baca Juga:  Selain Kasus di Polda, Musa Disebut Dalam Kasus Mustafa

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed