oleh

Langgar Prokes, Polres Pesawaran Bubarkan Grand Opening Adelia Frozen Food

-News-427 views

Pesawaran-Kendati pemerintah kabupaten Pesawaran melalui Bupati Dendi Ramadhona telah menyerukan agar seluruh warga Pesawaran wajib menggenakan masker saat beraktivitas di luar rumah.

Namun, seruan atau himbauan Bupati tersebut warga menganggap sebagai angin lalu, nyatanya  masih banyak warga  Pesawaran tak mengenakan masker.

 Lebih mirisnya lagi, sebagian warga pesawaran menggelar kegiatan yang mengumpulkan massa seperti yang terjadi pada acara Grand Opening Adelia Frozen Food di Desa Negeri Sakti, Kecamatan Gedongtataan, terpaksa dibubarkan oleh Kasat Sabhara Polres Pesawaran AKP Elvis Yani, dan KBO Sat Sabhara Polres Pesawaran IPTU Waris, bersama anggota dan Polsek Gedongtataan membubarkan acara tersebut.

Kepala Satuan (Kasat) Sabhara Polres Pesawaran AKP Elvis Yani saat memimpin pembubaran acara Grand Openi ng ini mengatakan  masih banyak warga yang mengabaikan imbauan pemerintah untuk tetap memakai masker dalam beraktifitas di luar rumah.

“Dalam kegiatan itu tidak ada   izin dari gugus tugas Covid 19.  Pemkab Pesawaran dan dari pihak Kepolisian dan hanya izin dari Kades negeri sakti yaitu Sukma Jaya,” papar Kapolres Kabupaten Pesawaran, AKBP Vero Aria Radmantyo dalam rilisnya, seraya berujar kegiatan dimulai  pukul 10.30 WIB lalu bubar pada pukul. 11.30 WIB. Kamis (21/1/2021)

Diketahui Adelia frozen food sendiri merupakan binaan koperasi sarana bangun Lampung/ sabalam cabang Pesawaran dengan pemilik Gerai yaitu AR (46) dan EA suplayer toko, warga Bandarlampung.

Dalam kegiatan tersebut Adelia frozen food mengadakan bagi-bagi makanan gratis kepada warga, seperti see food dan berbagai makanan lain.

” Kegiatan itu dihadiri oleh 400 orang warga yang berasal dari Desa Negeri Sakti dan sekitarnya dengan tidak menerapkan Protokol kesehatan dan tidak menjaga jarak,” pungkasnya.(zainal).

Baca Juga:  Halo Pak Gubernur, Maskernya Mana Ya?

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed