oleh

Galian Batu Bata Makan Korban Jiwa

-Daerah-362 views

BANYUASIN, SUMSEL – Berniat untuk berenang sepulang sekolah bersama teman, seorang siswa SD tenggelam hingga meninggal dunia.

Galian tanah sedalam 7-8 meter untuk membuat batu bata di daerah Kabupaten Banyuasin (Sumsel) yang digenangi air, memakan korban jiwa.

AB (10th) siswa SD di daerah Banyuasin ditemukan meninggal di kolam bekas galian tanah di kedalaman 7-8 meter, pada Rabu (17/2/2021) pagi, sekitar pukul 10.30 WIB dan ditemukan pukul 14.15 WIB.

Menurut Handono, saksi mata saat evakuasi mayat, AB merupakan warga Desa Sungai Rengit, Panca Jaya, Kecamatan Talang Kelapa, Banyuasin Sumsel anak seorang buruh kandang ayam.

Pada saat evakuasi dari kolam, aparat kepolisian dari Polsek Talang Kelapa dibantu oleh warga.
Orang tua korban bernama Katim, lanjut Handono tidak memperbolehkan orang lain menggendong jenazah anaknya.

“Bapaknya sendiri yang gendong anaknya sambil menangis histeris,” jelasnya.

Lebih lanjut Handono mengatakan, bahwa keluarga Katim merupakan warga baru didaerah itu. “Mereka warga baru, sekitar 2 bulan pindah kesini dari Lampung Utara, paparnya.

Sementara itu Katim, orangtua korban, menceritakan sepulang dari sekolah, anaknya pamitan ingin mengantar temannya pakai sepeda m

“Kalau biasanya, dia selalu mengantar temannya hanya sebatas pagar depan. Tapi kali ini, dia malah meminta izin pergi mengantar pakai sepeda motor,” ucapnya.

Dirinya bingung dan panik begitu tetangganya mengabarkan bahwa anaknya tenggelam di kolam galian tanah dekat rumahnya.

“Begitu dengar kabar, saya langsung kesitu (TKP) bersama warga sekitar dan aparat setempat, langsung mencari korban,” jelasnya sambil meneteskan air mata.

Menurut pihak aparat kepolisian Polsek Talang Kelapa yang enggan disebutkan namanya, korban ditemukan setelah tenggelam sekitar 3 jam di kolam galian. (tuti)

Baca Juga:  Pelajar SMA Taruna Kebangsaan Dilaporkan Hilang

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed