Kota Metro–Aksi dua warga terekam kamera oleh awak media diperbatasan Metro dengan Lampung Tengah, Kedua warga membuang sampah rumah tangga sembarangan disekitar perbatasan Jalan Pattimura, Kecamatan Metro Utara.
Berdasarkan Pantauan Awak media di lapangan, Selasa Siang (16/03/2021), tumpukan sampah itu berada wilayah Kecamatan Metro Utara pintu masuk menuju Kota Metro dari arah Nunggal Rejo bagian wilayah Lampung Tengah.
Bahkan, dengan sengaja diduga dua warga ini membuang sampah di pinggir irigasi, sehingga sampah tersebut menumpuk di bawah jembatan.
Ironisnya, salah satu warga mengendarai motor berplat merah dan diduga kendaraan tersebut milik dinas BKKBN Lampung Tengah.
Diketahui, Pemandangan seperti ini sudah lama terjadi dan tentu saja bau menyengat mengganggu pemandangan warga yang melintas jalan tersebut.
“Tolong untuk instansi terkait agar memberikan sanksi-sanksi yang tegas, jangan hanya sanksi-sanksi kosong saja selama ini. Sampah diperbatasan ini sebenarnya mengganggu lingkungan dan pemandangan warga saat melintasi jalan perbatasan ini,”keluh salah satu warga sekitar, Sabiran sambil memancing ikan saat diwawancarai awak media.
Sabiran menambahkan, Meskipun sudah ada peringatan papan plang dilarang membuat sampah. Akan tetapi masyarakat tak menghiraukan tulisan yang ada di pinggir jalan Pattimura tersebut.
” Tolonglah sesuai dengan semboyan Kota Metro yang bersih. Agar Warga yang melintasi tak mencium lagi bau menyengat dan pemandangan sekitar nya”. Pungkasnya. (Rahmat).
Komentar