oleh

HIMALAYA-ENDE Adakan Aksi Solidaritas Galang Dana Untuk Korban Bencana Di Pulau Adonara Dan Lembata

-Daerah-475 views

Ende- Mahasiswa asal Flores Timur dan Lembata di Ende yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Lamaholot Jaya-Ende (HIMALAYA-ENDE) melakukan aksi kemanusian peduli korban bencana alam banjir dan tanah longsor di Kab. Flores Timur dan Kab. Lembata

Mahasiswa yang tergabung dalam Organisasi HIMALAYA-Ende yakni: Mahasiswa Dari Perguruan Tinggi Universitas Flores, STPM Santa Ursula Ende dan STIPAR Ende, melakukan Penggalangan dana dengan mendatangi Rumah sesepuh Lamaholot yang berdomisili atau menetap Kabupaten Ende, para pengendara yang berhenti di tempat-tempat berlampu pengatur lalu lintas, terminal serta Pasar pada hari Rabu, 06/04/2021

“Aksi ini merupakan kepedulian terhadap saudara kami yang mengalami bencana alam di Pulau Adonara dan Lembata, untuk itu kami sangat terpanggil membantu Saudara/I di sana dengan melalukan aksi kemanusiaan”, tutur Alvian selaku ketua Himalaya-Ende

Lebih lanjut Alvian menjelaskan, meskipun sedikit bantuan yang kita berikan namun sangat bermaanfaat bagi mereka yang membutuhkannya. Sekecil apa pun sumbangan kita, sangat berharga dan berarti bagi para korban yang membutuhkannya.

senada juga disampikan oleh Sekretaris Himalaya-Ende; “Kami ikut donasi dari hati. Kami tergerak untuk membantu sesama. Aksi kemanusiaan ini kami lakukan sebagai panggilan nurani dan murni karena alasan kemanusiaan, serta berharap, agar semua pihak saling bahu membahu untuk membantu meringankan beban para korban bencanaAlam”,jelas Tedi

Ketua Himalaya berharap tetap solid dalam melakukan penggalangan dana. Sebagai bentuk empati kita sesama manusia dan Semoga perjuangan kita dapat membantu meringankan beban saudara/I Kaka, Ade, Ina, Ama wahang kae yang terdampak bencana”,Tutup Alvian

Baca Juga:  Pemkab Lamsel Sosialisasi Program Sembako

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed