oleh

Peringati Hari Kartini, Bunda Eva Baca Puisi Ciptaan Sendiri

BANDARLAMPUNG(FS)-Ketua Tim Penggerak PKK Kota Bandarlampung, Eva Dwiana Herman HN punya cara sendiri dalam memperingati Hari Kartini, Selasa (21/4)

Selain mengajak kaum perempuan di Bandarlampung untuk menggiatkan gotong-royong dan meningkatkan kualitas pola hidup bersih dan sehat (PHBS) di tengah pandemi Virus Corona, Istri Walikota Bandarlampung Herman HN tersebut juga mengarang puisi.

Puisi yang dikarang sendiri “First Lady Kota Bandarlampung tersebut berjudul “Aku Perempuan, Aku Kartini Indonesia”.

Berikuti isi puisi ciptaan Bunda Eva -panggilan akrab Eva Dwiana Herman HN – tersebut,

Aku Prempuan, Aku Kartini Indonesia

Sang Bunga Bangsa, Putri Sejati Indonesia. Engkaulah.. RA. Kartini Telah tiada, memang..

Abadi, tak terelakan.. Nama dan jasamu membekas kuat, permanen dalam sanubari kaum perempuan, menjadi saksi keabadian, namamu..

Ketika berbicara tentang engkau, tak pernah habis pikir olehku.. apa jadinya aku, jika tanpa perjuanganmu dahulu.. Entah akan jadi apa aku hari ini, jika dahulu pena tak kau ubah menjadi senjata perjuangan keadilan prempuan..

Apa jadinya aku, akan menjadi apa aku, dan akan seperti apa kami hari ini..?? Kami, prempuan.. Hari ini, kukatakan dengan lantang bahwa aku prempuan, penikmat hasil perjuanganmu.

Aku prempuan, warisan hasil perjuanganmu.. dan..

Saksikanlah bahwa aku adalah prempuan yang akan terus berjuang atas nama Kartini Indonesia. Teruntuk bangsa yang sama-sama kita cintai dan perjuangkan, Ijinkanlah kupinjam namamu. Kusematkan sebagai nama keduaku, nama dalam jalan perjuanganku, sebagai pengingat ku, sebagai salah satu sumber kekuatanku..

Dalam perjuanganku ini, ijinkanlah kusebut diriku sebagai Kartini, sang pejuang Kartini masa kini..

Selamat Hari Kartini.
(NB/rilis)

Baca Juga:  Verifikasi Faktual PPDB Langkah Antisipasi Persoalan Hukum

News Feed