Analisis.co.id Tamiang Layang – Pemerintah Kabupaten Barito Timur, menggelar assessment atau lelang jabatan tinggi pratama. Dimana, untuk dua jabatan strategis, diantaranya Dinas Pendidikan dan Kepala Badan Pendapatan yang diperebutkan oleh masing-masing peserta.
Disampaikan Panahan Moetar, bahwa assesment yang dilakukan sesuai arahan dan persetujuan KASN setelah daerah mengusulkan, pasalnya ada beberapa dinas yang mengalami kekosongan jabatan sekelas kepala dinas. Sambung, dikatakan Panahan Moetar, dari beberapa usulan, dua yang mendapatkan respon baik, sehingga hasil rekomendasi penyelenggaraan tetap dilaksanakan.
“Prosesnya cukup panjang dan untuk seleksi diantaranya Kepala Dinas Pendidikan dan Kepala Dinas Pendapatan yang sebelumnya masih dijabat pelaksana tugas (Plt),” ucap Sekertaris Daerah Kabupaten Barito Timur, Panahan Moetar, Jumat (13/3/2021).
Seleksi yang dilaksanakan baru tahap awal setelah perserta telah melengkapi administrasi. Sebanyak delapan orang dinyatakan lolos seleksi dan layak untuk mengikuti.
“Dari seleksi administrasi, delapan orang dinyatakan lolos, empat orang untuk mengikuti seleksi Kepala Dinas Pendidikan dan empat orang mengikuti seleksi Kepala Dinas Pendapatan,” kata Sekda.
Lanjut Panahan Moetar menambahkan, seleksi langsung dilakukan tim dari UPR secara daring. Sebanyak lima tenaga ahli yang memiliki sertifikat BNN assesor langsung menguji perserta. (ags)
Komentar