oleh

Komunitas IBM Bersama Posramil Bagikan Paket Sembako

-Daerah-463 views

Magelang, Analisis.co.id –  Komunitas Indahnya Berbagi Magelang (IBM) bersama Pos Koramil Magelang Selatan kembali menggelar Jumat Berbagi dengan membagikan paket sembako, multivitamin, alat ibadah, selimut, 3 tongkat jalan (walker sella), dan uang tunai kepada tiga (3) Janda Lansia di Kampung Jaten Rt 2 Rw IV, Kelurahan Magersari, Kec. Magelang Selatan, Kota Magelang, Jumat (30/7) siang.

Dalam penyaluran bantuan ini, Komunitas IBM dikawal langsung oleh Danposramil 24/Magelang Selatan dan para Babinsanya serta Ibu RT.

Tiga janda lansia, yakni Sarmi, Sarmini dan Sarmidah yang kebetulan tinggal satu (1) atap ini menyambutnya dengan senang sekali. Terbukti, setelah rombongan datang, mereka bertiga menyambutnya dengan tangis bahagia.

Kegiatan Jumat Berbagi ini merupakan sebagai wujud kepedulian Komunitas IBM dengan sesama, dimana komunitas ini bergelut di bidang sosial.

Wulan De Atmo, mewakili Komunitas IBM mengatakan, Komunitas IBM sangat aktif melakukan kegiatan sosial seperti kali ini. Tidak hanya di Kota Magelang saja, namun juga di Kabupaten Magelang dan sekitarnya. Namun pada kali ini, kebetulan kegiatan dilaksanakan di Kota Magelang.

Dikatakan oleh Wulan, pada kesempatan ini pihaknya dengan didampingi Danposramil 24/ Magelang Selatan dan Ibu RT setempat, telah menyerahkan bantuan seperti sembako, multivitamin, alat ibadah, selimut, 3 buah alat bantu jalan dan uang tunai ke rumah sasaran yakni 3 Janda Lansia yang sebelumnya telah di survey oleh perwakilan Komunitas IBM. Kegiatan ini sepenuhnya sebagai wujud perhatian dan kepedulian Komunitas IBM dengan sesama.

“Alhamdulillah di hari baik ini, Komunitas IBM masih bisa diberi kesempatan untuk berbagi. Semoga Komunitas IBM ke depan selalu aktif di sosial, dan semoga ketiga Ibu-ibu (Sarmi, Sarmini, Sarmidah) selalu diberikan kesehatan dan umur barokah,” terang Wulan De Atmo.

Baca Juga:  Dansatgas TMMD Reguler Paparkan Anggaran

Sementara Danposramil 24/Magelang Selatan, Kapten Caj Wagino yang ikut langsung dalam kegiatan ini sangat mengapresiasi daripada yang dilakukan oleh Komunitas IBM. Menurutnya kegiatan seperti ini sangat mulia sekali.

“Kegiatan teman-teman Komunitas IBM sangat bagus sekali. Terimakasih atas perhatiannya di wilayah kami, dan ampun sayah tumindak sae,” jelas Danposramil 24/Magelang Selatan. (tuti)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed