oleh

Tiga Kali Musrenbang Kantor Kelurahan Hadimulyo Barat Tak Kunjung Diperbaiki ?

-Metro-540 views

Kota Metro– Kondisi bangunan kantor Kelurahan Hadimulyo Barat, Kecamatan Metro Pusat, cukup memprihatinkan. Sebab beberapa plafon atap mengalami rusak, jebol dan rawan ambruk.

Salah satu warga bernama Talman yang juga ketua RW 04, 22 Hadimulyo Barat menyampaikan keluhan di musrenbang Kelurahan Hadimulyo Barat.

“Kita lihat pada kondisi di kelurahan Hadimulyo Barat mengalami kerusakan yang cukup parah. Kondisi kerusakan itu sudah sejak 2018 lurah yang lama yakni abdul wahab,” keluhnya kepada Pemerintah Kota Metro saat musrenbang, Kamis, (03/01/2022).

Menurutnya, Kondisi kantor kelurahan
Hadimulyo Barat sangat segera dibutuhkan perbaikan secepatnya.

“Rusak parah itu, bukan cuma sekedar rehab perbaikan ringan. Itu kayu usuknya bagian atapnya plafon sudah pada patah. Jadi, ketika ada angin puting beliung itu sangat membahayakan bagi aparatur perangkat kelurahan dan warga,” cetusnya.

Sementara itu, Lurah Hadimulyo Barat, Agus Salim mengaku musrenbang untuk perbaikan kantor kelurahan hadimulyo barat berkali-kali diusulkan. Namun, tak kunjung direalisasikan.

“Sudah tiga kali musrenbang pada kali ini diusulkan untuk dapat segera di perbaiki kantor kelurahan Hadimulyo Barat yang mengalami kerusakan,” ucapnya kepada wartawan.

Ia mengatakan, pihaknya juga menyadari kondisi saat ini. Keterbatasan anggaran dana di Kota Metro ini sangat minim sekali.

“Jadi, kita hanya bisa bersabar. Kalo ada dana lebih dari Pemerintah Daerah Kota Metro. Insya Allah, secepatnya dapat dilaksanakan pada tahun 2023 mendatang,” ujarnya.

Menurutnya, kondisi yang mengalami kerusakan pada kelurahan Hadimulyo Barat seperti pagar, kantor, dan aula kelurahan.

“Jika tahun depan juga tak dikunjungi diperbaiki. Ya, saya meragukan untuk kekuatan diatas atap plafon itu bisa roboh. Kami berkeinginan kantor kelurahan dapat direhab secara total keseluruhan,” pintanya.

Baca Juga:  Walikota Metro Lantik 3 Pejabat Tinggi Pratama Hasil Selter JPTP

Di kesempatan yang sama, Wali Kota Metro Wahdi mengatakan kerusakan pada kantor kelurahan akan segera diperbaiki.

“Untuk gedung kelurahan hanya di rehab ringan saja. Saya sudah meninjau semua kondisi kantor kelurahan yang ada di Kota Metro ini. Pemerintah berkeinginan untuk dapat segera diperbaiki di tahun 2022. Namun, kondisi PAD kita mengalami penurunan yang sangat drastis sekali,” singkatnya.

Penulis : Rahmat.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed