oleh

Bupati Barito Timur Apresiasi Vaksinasi Massal Menyambut HUT Bhayangkara Ke-75

-Daerah-229 views

Analisis.co.id Tamiang Layang – Bupati Barito Timur, Ampera A.Y Mebas mengapresiasi kegiatan vaksinasi massal dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-75 tahun 2021, yang diselenggarakan Polres Barito Timur pada hari Sabtu (26/6/2021) pagi tadi.

Hal itu disampaikan bupati saat bersama Forkompinda setelah memantau kegiatan vaksinasi massal di Polres Barito Timur.

“Atas nama pemerintah daerah kami ucapkan terimakasih dan apresiasi kepada bapak Kapolres Barito Timur yang dalam hal ini telah menyelenggarakan vaksinasi massal dalam rangka Hari Bhayangkara ke-75, mungkin nanti juga dari kegiatan vaksinasi dari polres minggu depan juga dua kali,” ucap Ampera A.Y Mebas, Sabtu (26/6/2021).

Lebih lanjut, Bupati Ampera A.Y Mebas mengatakan, kita tingkatkan grade agar mencapat target.

“Target kita untuk vaksin, mudah-mudahan bulan Juli sudah selesai,” pinta bupati.

Terakhir, Bupati menyampaikan harapannya kegiatan vaksinasi masal ini bisa berjalan dengan baik dan lancar dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

“Sehingga nanti cakupan vaksinasi di Kabupaten Barito Timur semakin meningkat. Masyarakat Kabupaten Barito Timur semakin sehat dan angka Covid-19 bisa diturunkan,” ucapnya.

Sementara itu, Kapolres Barito Timur AKBP Afandi Eka Putra menjelekkan vaksinasi serentak ini merupakan Inisiasi polri sebagai bentuk dukungan pemerintah untuk membantu pemerintah, sesuai dengan petunjuk bapak presiden program Satu hari satu juta masyarakat yang di Vaksin.

“Kami Polres Barito Timur dan juga Kodim 1012 Buntok mengadakan vaksinasi masal, prioritas tetap kepada para lansia dan juga sebagian untuk umum, jadi target hari ini 200. Namun demikian kami cukup senang juga bercampur kaget, karena yang datang perkiraan saya sekitar 600 atau 700 orang ini membuktikan bahwa kesadaran masyarakat Barito Timur untuk laksanakan vaksinasi sudah semakin meningkat,” kata Kapolres Barito Timur AKBP Afandi Eka Putra.

Baca Juga:  DPC AWPI Metro Silahturahmi pembentukan kepengurusan Lamtim

Lanjutnya, bahwa vaksinasi ini dilakukan sebagai bentuk partisipasi Polres Barito Timur kepada Pemerintah Daerah agar secepatnya dapat menuntaskan penyebaran Covid-19, serta upaya mendukung Program Pemerintah dalam rangka Pemulihan Ekonomi Nasional.

Hadir dalam agenda tersebut Bupati Barito Timur, Ampera A.Y Mebas, Kepala Kejaksaan Negeri Barito Timur, Daniel Panannangan, Pabung. (Gus)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed