oleh

Ketua TP PKK Sosialisasikan Kampung KB Dan 10 Program Unggulan

-Pesawaran-242 views

Pesawaran (Analisis.co.id) – Ketua TP PKK Kabupaten Pesawaran Nanda Indira Dendi, melakukan pembinaan kampung keluarga berkualitas ( KB ) Terpadu dan 10 program pokok PKK, serta desa ramah perempuan dan peduli anak ( DRPPA ) tingkat kabupaten pesawaran tahun 2022, di desa sidodadi kecamatan way lima Kabupaten Pesawaran, Senin ( 14/2/2022 ).

Al ikhsan iskhafi Camat Way Lima dalam kesempatan tersebut menyampaikan,” bahwa dalam kegiatan ini kami memamerkan sebagian kecil produk – produk UKM, UP2K, dari beberapa desa yang ada di kecamatan way lima. Yang sebagian besar pelaku usahanya perempuan, serta kami berharap rombongan team pengerak PKK kabupaten supaya mengunjungi tempat produksi krupuk yang ada di Desa Sidodadi, karena inilah potensi – potensi yang ada di Kecamatan Way Lima yang bisa mendongkrak perekonomian keluarga.

Selanjutnya kami berharap, pembinaan keluarga yang berkualitas dan 10 program pokok PKK serta desa ramah perempuan dan peduli anak ( DRPPA ) yang berkesinambungan, serta berkelanjutan. Sehingga desa – desa yang ada di Way Lima bukan hanya menjadi desa yang berkembang, sesuai dengan indek desa membangun, maju, mandiri, seperti visi kelima bupati pesawaran, yaitu mewujudkan desa mandiri, yang berdasarkan kemasyarakatan dan potensi lokal yakni pemberdayaan masyarakat, kemitraan, gotong royong. dan bhineka tunggal ika, agar potensi di kecamatan way lima semakin banyak yang muncul, seluruh warga bisa menjadi keluarga yang berkualitas seutuhnya. juga menjadi benar – benar desa yang ramah perempuan dan peduli anak,”paparnya.

Nanda Indira Dendi Juga menyampaikan,” Ucapan terima kasih serta apresiasi kepada aparatur desa, para kader baik kecamatan yang telah mengikuti kegiatan dan berharap agar di desa dapat terbentuk desa ramah perempuan dan peduli anak, yaitu desa yang mengintegrasikan hak – hak anak dalam tata kelola di pemerintahan desa. dan mengupayakan menuntaskan traffiking, KDRT, pornogarafi yang sulit di berantas,
. dan perlu adanya penanganan yang serius dari semua pihak, serta menyiapkan arena bermain anak, tempat baca anak, serta ada pengorganisasian perempuan – perempuan dan anak, bisa mendapatkan pengasuhan yang baik dan kaum perempuan terlindungi agar bisa terwujud keluarga yang sejahtera,”uturnya

Baca Juga:  Jadi DPO, Mantan Kakon di Pematang Sawa Ditangkap Polres Tanggamus dalam Kasus Penipuan

Dalam kegiatan tersebut sekaligus menyerahkan bantuan secara simbolis, kepada kader pkk desa dan kecamatan serta masyarakat yang membutuhkan, berupa modal UP2K dan lain – lain. (Zainal)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed