oleh

Pemerintah Sukadadi, Yayasan Riyadus Sholihin dan Al- Furqon Gelar Khitan Gratis

-Pesawaran-251 views

Pesawaran (Analisis.co.id) – Pemerintah Sukadadi bekerjasama dengan Yayasan Riyadus Sholihin dan Yayasan Al Furqon Rumah Sakit Nur Hidayah dari Yogjakarta menggelar Khitanan gratis bagi warga Pesawaran.

Adapun sunatan massal ini adalah kegiatan yang tergabung dari 60 lembaga Islam 15 Kabupaten, salah satunya di Kabupaten Pesawaran, Kecamatan Gedong Tataan, kabupaten setempat.

“Tujuan digelarnya khitan 6000 anak Lampung ini
rutin yang digelar untuk membantu para orang tua melaksanakan kewajiban agama bagi anaknya,”ujar Ketua Yayasan Riyadus Sholihin Sukadadi,”Samingan atau yang di kenal masyarakat setempat Abu Safik, Senin ( 11/6/2022).

Dikatakan Samingan, kegiatan khitanan gratis untuk 6000 anak Lampung ini alhamdulilah hari ini berjalan dengan lancar.

“Alhamdulilah 69 anak yang di khitan selesai semua tanpa kendala dan berjalan dengan lancar,”ungkapnya.

Samingan menjelaskan, digelarnya khitan massal ini yang di ikuti oleh 70 orang dari berbagai kecamatan yang ada Kabupaten Pesawaran. Namun, sambungnya, kali ini pihak panitia memberikan bonus kepada peserta yng telah di khitan seperti sarung, buku, anak dan sedikit uang.

“Alhamdulilah kegiatan khitanan massal tahun ini yang berlokasi di Desa Sukadadi, Kecamatan Gedong Tataan, Kabupaten Pesawaran sukses kita gelar.
Dari 70 peserta yang mendaftar mengikuti khitanan massal sudah selesai di khitan semua,”katanya.

Selanjutnya pria yang akrab disapa Abu Safik oleh masyarakat setempat ini, menuturkan bahwa kegiatan khitanan gratis ini yang bertema “Khitanan Massal 6000 Anak” yang tergabung dari 60 Lembaga Islam di 15 Kabupaten Provinsi Lampung ini salah satunya Pesawaran.

“Oleh karena itu yang di percaya dari lembaga Islam di 15 kabupaten yang ada di Lampung ini, salah satunya
adalah Yayasan Riyadus Sholihin yang diketuai saya sendiri bekerjasama dengan Yayasan Al Furqon dan Rumah Sakit Nurhuda dari Yogjakarta untuk mensukseskan kegiatan ini dan alhamdulilah di Provinsi Lampung ini sudah ada 60 yayasan,”tutur Abu.

Baca Juga:  Dukcapil Pesawaran Banyak Perubahan ?

Ia menambahkan, program 6 ribu khitan gratis untuk anak-anak Lampung ini merupakan keinginan atau prioritas utama bagi yayasan pusat.

“Ke inginan dari pusat mendapatkan 6 ribu peserta khitan dan masing-masing yayasan tercatat 100 orang. dan kami dari Yayasan Riyadus Sholihin Sukadadi Pesawaran ini bekerjasama dengan aparatur desa. Alhamdulilah pada hari ini kegiatan dalam keadaan kondusif dan aman,” ungkapnya

Masih kata Abu, setiap peserta yang dikhitan juga kami beri sarung, buku, snack dan uang saku.

“Adapun sumber anggaran dana berupa hadiah yang diberikan untuk anak yang telah di khitan itu semuanya dari pusat. Tapi kalau untuk peralatan kegiatan ini pendanaannya kami gotong-royong,”imbuhnya.

Sementara itu di lokasi khitan yang berada di halaman Balai Desa Sukadadi nampak hiruk pikuk dari para peserta dan keluarganya. Satu persatu nama peserta dipangil untuk menuju bilik khitan yang telah disiapkan panitia.

Berbagai macam ekspresi terlihat dari wajah bocah yang akan dikhitan, ada yang takut, ada juga yang nampak terlihat sudah begitu siap.

Dari dalam bilik khitan sesekali terdengar suara tangisan saat bocah yang dikhitan merasa kesakitan. Ada juga yang menyiasati dengan ngobrol dengan orang tuanya untuk mengusir rasa takut dan sakit.

” Untuk peserta khitan kali ini bukan dari Kecamatan Gedong Tataan saja, mereka dari seluruh wilayah di Kabupaten Pesawaran,”imbuhnya.

Salah satu orang tua peserta, Roni dari Desa Sukaraja 8 Kecamatan Gedong Tataan, Pesawaran, mengaku senang sudah dengan kegiatan ini.

Ia mengatakan anaknya tenang waktu di sunat tidak merasa kesakitan.

“Terima kasih untuk penitia, semmoga kedepan bisa selalu bisa saling berbagi dengan kegiatan seperti ini,” pungkasnya. (Zainal)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed