oleh

PPM Balam Gelar Diklat Bela Negara

Bandarlampung -Setiap warga negara berhak dan wajib ikut serta membela negara. Kesadaran bela negara pada hakikatnya merupakan kesediaan untuk berbakti dan rela berkorban demi negara.

Hal ini disampaikan Ketua PC Pemuda Panca Marga (PPM) Kota Bandarlampung Desi Ekawati saat memberi sambutan dalam acara Diklat Bela Negara dengan tema “Kesadaran Jiwa semangat nasional 45 sebagai patriotisme generasi muda” yang digelar PC PPM Bandarlampung, di Sekretariat PC PPM Bandarlampung, Senin (18/12) pagi.

Menurut Desi, bela negara merupakan suatu kewajiban bagi seluruh rakyat Indonesia. Bela negara tidak cukup dengan bersorak-sorak, unjuk rasa dan demo saja, namun bela negara harus dibuktikan dengan tindakan yang nyata, dibuktikan dengan perilaku dalam kehidupan sehari-hari kita.

“Pada intinya, dalam bela negara kita harus memiliki jiwa nasionalisme. Dengan nasionalisme, kita bisa menimbulkan kecintaan terhadap bangsa Indonesia dan akan selalu melindungi dan bersatu agar bangsa Indonesia tidak terpecah belah akibat dari serangan dalam negeri maupun dari luar negeri,” jelas Desi, didampingi Sekretaris PC PPM Bandarlampung Aini Putri.

Menurutnya, bela negara bisa dicerminkan dengan perilaku dan tindakan kita, misalnya bela negara lewat melestarikan kebudayaan Indonesia, bela negara dengan mempererat tali persudaraan antar umat dan antar suku di Indonesia.

“Kewajiban bela negara tidak hanya untuk orang dewasa saja, melainkan wajib bagi seluruh warga negara, dengan kemampuan dan posisi masing-masing. Maka dari itu, saya mengajak untuk seluruh hadirin di tempat ini dan juga masyarakat Indonesia agar selalu memiliki jiwa nasionalis, membela bangsa Indonesia agar bisa semakin jaya di dunia Internasional,” ajaknya.

Sementara itu, Kaban Kesbangpol Kota Bandarlampung Seraden Nihan mengapresiasi kegiatan bela negara yang digelar PC PPM Kota Bandarlampung. Menurutnya, kegiatan seperti ini bisa menumbuhkembangkan karakter dan menguatkan jiwa nasionalisme masing-masing individu.

Baca Juga:  PJ. Bupati Pringsewu Dr. Marindo Kurniawan, S.T., MM., menghadiri Rapat Peningkatan Pemahaman Numerasi dengan Metode Pembelajaran GASING

Menurutnya, dengan jiwa nasionalisme dan persatuan yang kuat, maka bangsa Indonesia akan semakin maju dan kuat.

“Bela negara sudah diamanahkan dalam UU artinya bela negara bukan hanya semata-mata tugas TNI, tapi tugas dan tanggungjawab segenap warga negara sesuai kemampuan dan profesi tanpa terkecuali,” tegas Seraden.

Dirinya juga berharap kegiatan seperti ini bukan untuk yang pertama dan terakhir, tetapi bisa berkelanjutan. “Pemkot Bandarlampung sangat mendukung penuh kegiatan seperti ini dan kami berharap ke depan bisa digelar lagi, dan tentunya kita akan memberikan support berupa anggaran meski sesuai dengan kemampuan,” jelasnya. (LW)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed