Bandar Lampung — Pj. Gubernur Lampung Samsudin menerima audiensi Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Persatuan Wartawan Republik Indonesia (PWRI) bertempat di Ruang Kerja Gubernur, Rabu (16/10/2024).
Pj. Gubernur Samsudin menyampaikan ucapan terima kasih dan selamat kepada para pengurus DPD PWRI Provinsi Lampung yang telah dilantik beberapa waktu yang lalu dan berpesan agar selalu fokus pada program kerja dan capaian program.
“Terima kasih pak ketua dan jajaranya telah menjalin silaturahmi, kita saling mengisi, saling berkolaborasi dan saling memberikan yang terbaik bagi pembangunan Provinsi Lampung,” ucap Pj. Gubernur.
“Selamat atas pelantikannya, semoga kepengurusan yang dilantik adalah kepengurusan yang kokoh dan solid, fokuslah pada program, janganlah menghabiskan waktu hanya mengurus masalah pengurus,” pesannya.
Pj. Gubernur Samsudin berpesan agar setiap program yang dilakukan PWRI Lampung dapat memberikan dampak yang baik bagi masyarakat dan terus meningkatkan hubungan baik dengan Pemerintah Daerah.
Pj. Gubernur Samsudin juga berpesan agar dalam pemberitaan media, setiap insan media khususnya PWRI Lampung meningkatkan kemampuan dan literasi dalam berbagai aspek, sehingga dapat meningkatkan profesionalisme jurnalis untuk memberikan informasi yang akurat dan dapat dipertanggungawabkan.
Pj. Gubernur Samsudin sangat membuka diri dengan kritik dan saran yang membangun dari semua pihak, karena itu semua bagian dari demokrasi karena menurutnya, semua tujuannya adalah untuk perubahan ke arah yang lebih baik.
Samsudin mengajak seluruh insan pers untuk bersama-sama memberikan ide dan gagasannya dalam rangka mendongkrak pembangunan di Provinsi Lampung melalui inovasi dan kreatifitas peningkatan pendapatan daerah.
Menurut samsudin, jumlah penduduk suatu daerah dan pendapatannya akan memberikan dampak teehadap proses pembangunan di daerah tersebut, jika jumlah Pendapatan daerah lebih besar dari jumlah penduduk maka pembangunam akan lebih cepat dan banyak program pemerintah yang dapat dijalankan.
Dan salah satu program tersebut adalah pengembangan Pusat Kota Baru Lampung, yang diharapkan di masa depan menjadi pusat kota yang menerapkan konsep Smart City dan Green City untuk mewujudkan provinsi lampung yang maju dan mandiri.
“Saya selalu menginginkan Provinsi Lampung menjadi Provinsi yang terbaik, minimal di wilayah sumatera, dan saya yakin itu bisa diwujudkan jika kita semua bekerja sama, berkolaborasi dan bersinergi,” ungkap Samsudin.
Dalam kesempatan tersebut Ketua DPD PWRI terpilih Darmawan,S.H.,M.H menyampaikan ucapan terima kasih atas kesempatan yang diberikan Pj. Gubernur untuk bersilaturahmi dengan Perwakilan Pengurus DPD PWRI Lampung.
“Terima kasih pak Gubernur berkenan untuk bersilaturahmi dengan kami, dan tujuan kami kesini adalah agar kita bisa lebih menjalin sinergi dengan Pemerintah Provinsi Lampung,” ucap Darmawan. (Dinas Kominfotik Provinsi Lampung).
Komentar