oleh

Bantu Atasi Covid-19, BPSDM Provinsi Lampung Serahkan Masker 6500 pcs

BANDARLAMPUNG – Badan Pengembangan Sumberdaya Manusia (BPSDM) Provinsi Lampung, menyerahkan bantuan sejumlah Alat Pelindung Diri (APD) kepada perwakilan Satgas Terpadu Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Lampung pada Senin (13/04/2020) di Posko Satgas Terpadu di Balai Kratun Kantor Gubernur Lampung.

Bantuan diserahkan oleh Kepala BPSDM Kherlani yang diwakili Sekretaris BPSDM Adi Sriyono yang diterima oleh Muhammad Firsada, yang disaksikan oleh Sekretaris Daerah Provinsi Fahrizal Darminto dan Kadis Kominfo Chrisna Putra. Pada kesempatan tersebut Adi Sriyono menyampaikan salam serta pesan dari Kepala BPSDM bapak Kherlani, bahwa bantuan ini merupakan wujud kepedulian dan solidaritas sosial segenap Keluarga Besar ASN BPSDM untuk dapat membantu masyarakat dalam menghadapi pandemi Covid-19. “Kami
berharap APD yang diserahkan tersebut dapat segera dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan, sehingga wabah Corona ini dapat segera berakhir,” ujar Adi Sriyono yang didampingi Widyaiswara Sofyan, pejabat administrator Elip Heldan, Suhaimi, Siti Boru, serta pelaksana Viktor Libradi.

Lebih lanjut dikatakannya, aksi sosial ini juga sebagai wujud nyata dukungan BPSDM Provinsi Lampung terhadap program Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Provinsi dalam menghadapi serta melakukan tindakan antisipasi terhadap Pandemi Covid-19 yang sedang melanda khususnya di wilayah Provinsi Lampung.

“Sehingga sebagaimana anjuran dari pemerintah pusat maupun daerah, kita diwajibkan untuk memakai masker dalam beraktifitas di luar rumah,” pungkasnya. (bpsdm)

Baca Juga:  Pinjam Uang di Mofi Lampung Sehari Cair

News Feed