oleh

Direktur RSUD Pesawaran Akui Pelayanan Belum Maksimal

-Daerah-218 views

PESAWARAN (Analisis.co.id) Kebijakan pemerintah melalui Bupati Pesawaran, Dendi Ramadhona, pernah mengamanatkan atau berpesan, bahwa dalam memberikan pelayanan kepada pasien,khususnya warga Pasawaran harus mengutamakan keselamatan pasien dan pelayanan yang maksimal.

Namun, dalam hal itu, di ‘duga’ tidak seiring dengan apa yang menjadi keinginan orang nomor satu di Pesawaran ini. Hal itu dengan banyaknya ‘rumor’ yang berkembang ditengah masyarakat tentang ‘ketidak puasan’ pelayanan di rumah sakit milik daerah tersebut. Dan ini dikhawatirkan menjadi ‘momok’ ketidak percayaan masyarakat Kabupaten Pesawaran terhadap rumah sakit daerah itu sendiri.

Sehubungan hal tersebut Direktur RSUD Pesawaran, Yasmin mengakui apa yang menjadi rumor yang sedang ‘berkembang’ belakangan ini, dan pihaknya akan berupaya memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat yang membutuhkan layanan kesehatan di RSUD Pesawaran.

“Kami akui pelayanan kesehatan yang diberikan RSUD Pesawaran selama ini belum dilakukan secara maksimal dan sehingga ketidak adanya kepuasan bagi masyarakat Pesawaran,”kata Yasmin kepada sejumlah media usai dirinya bertemu dengan Sekda Pesawaran, Selasa (15/6/2021)di Aula Kantor Bupati Pesawaran.

Yasmin juga mengatakan, terkait permasalahan ini, saya selaku kepala Dirut RSUD Pesawaran tidak melihat secara langsung seperti apa kronologis kejadiannya, anya menerima info dari pihak rumah sakit yang mengatakan bahwa keluarga pasien dari LSM dan wartawan membawa paksa pasien ke RS. GMC itu informasi yang saya terima.

“Tetapi, saya akan tetap membenahi ini dilingkup rumah sakit dan akan memberikan pelayanan terbaik bagi setiap pasien yang dilayani, untuk kedepannya,”ungkapnya.

Terpisah, Sekretaris Daerah Kabupaten Pesawaran, Kusuma Dewangsa, terkait hal ini mengatakan bahwa hal ini juga menjadi fokus menjadi perhatian pemerintahnya,agar pihak RSUD Pesawaran agar meningkatkan kinerja pelayanan terhadap para pasien. Disamping itu juga, sambungnya, sebagai pelayan masyarakat harus memiliki tanggung jawab dalam bekerja serta amanah untuk memberikan pelayanan terbaik bagi pasien.

Baca Juga:  Ketua DPC Nasdem Bartim Himbau Anak Muda Jadi Pelopor Prokes

Sekda juga berjanji akan merubah manajemen pelayanan di RSUD Pesawaran,karena mereka harus senantiasa di tuntut untuk memberikan pelayanan prima kepada pasien, khususnya warga Pesawaran.

“Ya sekarang ini tidak ada artinya banyak cerita, yang penting itu kerja dan saya minta kepada Direktur agar melakukan tindakan dalam merubah manajemen guna meningkatkan kinerja pelayanan rumah sakit pada pasien secara maksimal,”pesan Sekda Pesawaran, di ruang kerjanya.

Seharusnya, tambahnya, pihak rumah sakit seharusnya mengutamakan keselamatan dengan mengambil tindakan pelayanan untuk keselamatan pasien. Seandainya, jika ada yang melanggar atau bersalah itu akan diberikan tindakan.

“Jika melanggar, kita tidak segan-segan memberikan sangsi, seperti dokterlah yang bertanggungjawab dan lalai pada jam piket kerja pada waktu itu dalam pelayanan pasien. Pasti kita akan mutasikan atau dinon jobkan dianya. Karenanya ini akan merusak citra rumah sakit.

“Ya diharapkan, hal ini jangan sampai terjadi lagi, karena kejadian ini sudah berulang-ulang. Saya tidak menyalahkan siapa-siapa, tetapi hal itu hendaknya menjadi cambuk bagi pihak rumah sakit, bekerjalah dengan iklas jangan tebang pilih dalam memberikan pelayanan kepada pasien,”pungkasnya. (Zainal)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed